MASIGNASUKA101
7168738000188950837

Tempat Wisata Di Nias

Tempat Wisata Di Nias
Add Comments
1/16/2014
1. Muara Indah
Muara Indah merupakan suatu kawasan yang sangat indah berjarak 15 km dari kota Gunung Sitoli. Muara Indah berada di muara sungai sehingga pertemuannya dengan laut menciptakan keindahan tersendiri dan letaknya yang relatif tidak jauh dari Kota Gunungsitoli.

2. Puncak Indah Laowomaru
Puncak indah Laowomaru dan Pantai Indah Laowomaru kilometer 7 dari kota Gunungsitoli sangat indah untuk menikmati keindahan keindahan alamnya dan tempat santai yang dilengkapi dengan berbagai fasilitas berupa pondok-pondok wisata dan berbagai Seafood yang tersedia bagi pengunjung.

3. Pantai Indah Foa
Objek wisata Nusa Lima ini terletak di Pantai Indah Foa kurang lebih 17 Km dari kota Gunungsitoli. Di objek wisata ini kita menikmati keindahan alam laut yang sangat indah dan memiliki daya tarik tersendiri bagi pengunjung karena dapat menikmati panorama pantai yang alami sambil ditemani nikmatnya hidangan laut.

4. Wisata Surfing
Bagi para penggemar olahraga surfing, Pulau Nias menawarkan tantangan menarik bagi anda karena di beberapa lokasi pecinta olahraga laut tersebut dapat menikmatinya antara lain di Pantai Pulau Asu, Pulau Bawa Kecamatan Sirombu, Nias Bagian Barat dan Pantai Afulu kecamatan Afulu, Nias Bagian Utara.

5. Air panas Mbomboaukhu di kecamatan Idonogawo.
Para wisatawan menyukai lokasi ini karena dapat mandi/berenang dengan air hangat yang sedikit berbau belerng sehingga di samping menyegarkan juga dapat menyembuhkan penyakit kulit.

6. Gua Togindrawa
Gua Togindrawa di Gunungsitoli merupakan gua alam di atas sebuah bukit yang cukup menawan dengan berbagai jenis Stalaktik dan Stalamik, di sana anda dapat menikmati panorama alam pegunungan dan alam laut serta matahari terbit dari puncak sebuah bukit. Selanjutnya menurut penelitian para arkeolog bahwa gua Togindrawa ini pernah dihuni oleh manusia sekitar 7000 tahun yang lalu. Dan merupakan tempat orang asing membeli budak-budak. Gua ini terletak di wilayah Kecamatan Gunung sitoli dan kini gua ini tetap dikunjungi oleh warga kota Gunungsitoli dan para wisatawan dalam maupun luar negeri.

7. Teluk Bengkuang
Teluk Bengkuang adalah salah satu objek wisata yang memiliki pemandangan yang indah dan mempesona. Hamparan pasir putih yang terbentang luas memberi kesan seakan-akan di gurun, juga di teluk ini airnya tenang dan dapat berlabuh kapal motor. Fasilitas telah tersedia pondok-pondok istirahat, makanan khas laut yang dihidangkan oleh Bapak Faoziduhu Zega ( Purn. TNI ), seorang pengusaha restoran di daerah setempat dan beberapa pengusaha seafood lainnya.

8. Pantai Indah Afulu
Pantai Indah Afulu di Kecamatan Afulu Nias Bagian Utara memiliki keindahan alam dan keindahan untuk tempat surfing.

9. Air Terjun Luahandroi
Air terjun Luahandroi terletak di Kecamatan Alasa, berjarak lebih kurang 35 km dari kota Gunungsitoli dan kurang lebih 2 km dari kota Alasa dapat dijangkau dengan mobil sejauh 35 km dan kemudian ditempuh dengan berjalan kaki sejauh 1,5 km. Air terjun Luahandroi adalah air terjun yang bertingkat-tingkat (3 tingkat) sangat baik untuk dapat berenang sambil menikmati panorama alam yang cukup menawan, bahkan para pengunjung yang mandi di sana membiarkan air terjun jatuh ke badan seolah-olah sedang memijat badan secara alamiah.


10. Obyek Wisata Budaya Batu Megalith di Kabupaten NiasPelestarian Batu Megalith -Bawi Sigelo Galua- di Kabupaten Nias.Kabupaten Nias, sebagai daerah yang memiliki potensi warisan seni dan budaya serta lingkungan alam untuk mampu berkembang untuk sektor 

TMC

Halo, thank you for visiting our official site: travelingmedan.com -