MASIGNASUKA101
7168738000188950837

Pantai Sri Mersing, Lokasi Berlibur dengan Tiket Murah di Perbaungan

Pantai Sri Mersing, Lokasi Berlibur dengan Tiket Murah di Perbaungan
Add Comments
11/18/2019
Sri mersing merupakan nama sebuah pantai di perbaungan, serdang bedagai yang terkenal karena keindahannya. Lantas, apa daya tarik dari objek wisata bahari di pesisir timur sumatera utara tersebut hingga menyedot perhatian pelancong?

Sahabat traveling medan, pantai Sri Mersing yang beralamat di desa kuala lama ini memang tak seindah di jogja. Sudah jadi rahasia umum, kalau daerah pantai di Serdang Bedagai rata-rata memiliki warna air keruh dan kecoklatan. Kendati demikian, destinasi itu tetaplah rame. Sebab di sana akan banyak hal unik bisa ditemukan.

pantai sri mersing
1. Salah Satu Pantai Berpasir Putih yang Cantik di Sergei
Bila menginjakkan kaki di spot wisata dekat dari Perbaungan dan Tebing Tinggi ini, pengunjung akan disambut dengan pasir putih yang menyilaukan mata di sepanjang bibir pantai. Rasanya pengen buru-buru berlari di atas pasir itu meski matahari sedang terik.

Karena daratan berpasir putih itu lumayan luas. Tak ayal, pantai sri mersing menjadi tujuan favorit wisatawan keluarga untuk berbagi keceriaan. Mereka, para orangtua dan anak-anak dapat bebas bermain sesuka hati.

2. Berteduh di Bawah Pohon Cemara
Ibarat maskot, pantai emang identik dengan pohon cemara dan burung camar. Bahkan sampai ada lagunya lho itu. Nah, di sri mersing ini pun akan dijumpai suasana yang nggak jauh berbeda. Sejauh mata memandang, tempat ini dinaungi pepohonan rindang.

Pohon cemara di situ ditata rapi, posisinya mengapit pondok atau gazebo yang dibangun pengelola. Pasti tau dong efek dari keberadaan tumbuhan pesisir itu/ ya, bikin lega rongga pernapasan karena segarnya.

3. Dilengkapi Resto Wisata
Lokasi berlibur yang menyajikan panorama indah di serdang bedagai ini juga difasilitasi spot kuliner lho! jadi makin lengkap deh momen traveling kamu. Dari plesiran hingga hunting kuliner sea food yang lezat.

Ada area khusus bagi tamu yang mau bersantap yaitu restoran. Tenang, kalau nggak doyan seafood bisa coba makanan lainnya. Semua ada kok. Sambil menikmati masakan ala sergei, bisa tuh menyaksikan perform life musik.

Sama seperti kebanyakan destinasi di sumatera utara, pengunjung sri mersing ini akan membludak saat hari minggu dan libur nasional. Karena itu wajib memperhatikan tanggal nih. Tapi kawasan ini sangat luas, jadi nggak wanti-wanti banget lah.

4. Lokasi dan Tiket Masuk
Nggak perlu mikir 1.000 kali, tiket masuk ke sri mersing, pantai di dekat perbaungan ini dipatok rp10.000 saja. Murah banget, bukan?

Sedangkan lokasinya sendiri berada di seputaran Dusun Lama, Kecamatan Pantai Cermin, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara, 20987. Biar langsung sampai dan nggak perlu kesasar, cukup atur rute dari tempat tinggalmu lewat google map ya.

Owh iya, pantai sri mersing buka dari jam 08.00 pagi dan tutup pada 18.00. Jadi bagi sunset lover, masih sempat menunggu tenggelamnya matahari.
TMC

Halo, thank you for visiting our official site: travelingmedan.com -