MASIGNASUKA101
7168738000188950837

Tiket Slanik Waterpark 2023 & Info Wahana Wisata Terkini

Tiket Slanik Waterpark 2023 & Info Wahana Wisata Terkini
Add Comments
3/29/2021

Warga Lampung tentu saja kenal dengan Slanik Waterpark di seputaran jalan Karang Anyar. Taman rekreasi dan wahana hiburan yang telah dibuka mulai tahun 2016 tersebut selalu saja ramai akan kedatangan wisatawan. Mereka berbondong-bondong setiap hari kesana untuk menikmati liburan ringkas.

Bila bertepatan saat hari libur, lebih banyak warga membuat opsi utama berkunjung ke Slanik Waterpark. Penasaran kenapa demikian? Soalnya, tempat wisata di Jati Agung area Lampung Selatan ini menawarkan spot wahana dan ragam permainan bagus untuk dinikmati.

HIGHLIGHT: SLANIK WATERPARK LAMPUNG

Slanik Waterpark adalah tujuan rekreasi penuh keseruan di akhir pekan. Setiap anggota keluarga akan ditantang berlibur ceria lewat koleksi wahana bermain yang lengkap seperti waterboom, kolam renang, seluncuran super panjang dan spot mengambil gambar dengan biaya masuk yang harganya relatif bersahabat.

Dengan semakin berkembangnya tempat rekreasi air terbesar Provinsi Lampung ini maka semakin banyak pula warga kota Bandar Lampung menjadikan Slanik Water Park sebagai destinasi keluarga ketika libur sudah semakin dekat. Tak hanya bagi orang dewasa, di sana terdapat banyak wahana bermain anak-anak.

Lokasi

Taman rekreasi air ini beralamat di pertemuan jalan Raya Karang Anyar dan Karang Turi. Kecamatan Jati Agung, Kabupaten Lampung Selatan, Provinsi Lampung, Indonesia. Telepon: 081273348835 dan Whatsapp 081215915252. Mengenai akses ke lokasi dapat dilihat pada Google map yang kami sematkan berikut.

Angkot ke Karang Turi dimana Slanik Waterpark Lampung berada sangat beragam. Ambil saja transportasi umum dan online dari kota Bandar Lampung atau stasiun bus terdekat.

Harga Tiket Slanik Waterpark 2023

Urusan tiket masuk, waterpark ini memberikan harga berbeda sesuai usia dan waktu kunjungan. Harga paling murah mulai dari dua puluh lima ribu rupiah. Tetapi, terdapat juga tiket khusus. Simak selengkapnya pada uraian tabel berikut.

TIKET SLANIK WATERPARK 2023
Jenis Tiket Weekend Weekday
Tiket Dewasa Rp45.000 Rp35.000
Tiket Anak-anak Rp25.000 Rp25.000
Paket spesial Rp200.000

Waterpark ini selalu memberikan harga khusus bagi mahasiswa dan pelajar. Namun, bagi yang ingin mendapatkan tiket promo harus dibuktikan dengan menunjukkan kepemilikan kartu pengenal mahasiswa atau sejenisnya.

Sementara bagi pengunjung umum yang ingin mendapatkan potongan harga dapat membeli paket khusus. Tarif yang tercantum pada tabel sudah tetap dan belum pernah dinaikkan harganya. Harga diatas juga berlaku saat memasuki musim libur seperti lebaran, tahun baru dan weekend.

Jam Operasional

Kapan saja waktu yang tepat untuk bermain di Slanik Waterpark? Setiap hari dari selasa hingga hari minggu mulai pukul sembilan atau sepuluh pagi. Hindari datang ke sana pada hari senin karena khusus pada waktu tersebut tidak dibuka.

Jam Buka Slanik Waterpark 2021
Hari Jam Keterangan
Sabtu dan minggu 09:00 - 17:30 weekend
Selasa, rabu, kamis, jumat 10:00 - 17:00 weekday
Senin - Tutup

Apakah jadwal tersebut sudah baku? Ya, namun sebaiknya tetap update info baik melalui layanan telepon atau Instagram resmi untuk mendapatkan informasi terkini.

Apa Saja yang Ada di Slanik Waterpark?

Tempat rekreasi terbesar di Bandar Lampung bagian distrik Lampung Selatan seluas 1,5 hektar ini menawarkan tiga atraksi utama yaitu area permainan, taman rekreasi air dan spot olahraga. Jika sebelumnya Anda pernah ke sana, sekarang fasilitas wahana barunya telah ditambah.

Di Slanik Bandar Lampung, waterpark adalah arena bermain paling digemari masyarakat. Bukan sekedar kolam renang biasa, Anda, teman dan anggota keluarga lainnya akan dibuat terkesima jika mencoba wahana-wahana berikut ini.

1. Bermain di Kolam Ombak dengan Keluarga

slanik waterpark
area taman rekreasi air - image masendra/googlemap

Rayakan hari liburan dengan keluarga di kolam ombak. Ajak anak-anak Anda menaiki ban dan menunggu guncangan ombak yang keluar tiba-tiba dari balik dinding besar, dibangun mirip dengan sebuah gunung dengan air terjun buatan. Wahananya yang seru akan membuat Anda terbawa suasana bahagia.

Andalan slanik waterpark merupakan rangkaian permainan air yang cocok dinikmati dengan keluarga. Hampir 70 persen area kolam air disiapkan untuk semua umur tanpa terkecuali sehingga layak juga bagi anak-anak maupun orang dewasa.

Waterpark di Lampung Selatan yang peresmiannya dilakukan pada 2 Februari 2016 ini punya puluhan permainan lain. Jika ke sini untuk menceriakan si kecil, pastikan membawa mereka ke Octopus Kids Fun, sebuah kolam bermain yang disesuaikan dengan ketinggian balita. Area ini didesain khusus bagi usia 9 tahun ke bawah.

2. Mencoba Permainan Outdoor Lain

slanik waterpark lampung
Permainan outdoor di waterpark slanik

Kita semua setuju kalau sudah berada di waterpark, jangan tanggung mencobai satu atau dua wahana saja, kalau memungkinkan semuanya harus dijadikan petualangan air. Tips ini pun wajib Anda pegang bila suatu saat nanti berlibur di objek wisata Slanik Waterpark.

Karena itu, wahana petualangan air yang membutuhkan nyali besar wajib Anda kunjungi. Wahana seluncuran yang diberi nama Fast To Furious misalnya. Sarana rekreasi ini adalah seluncuran dengan panjang 76 meter. Bayangkan betapa terpacunya adrenalin ketika melewati lorong air setinggi 18 meter tersebut.

Kalau masih deg-degan, coba yang lebih rendah dari Fast To Furious, yaitu Crazy Slide. Keduanya sama-sama tipe wahana seluncuran namun yang membedakannya ialah ukurannya saja. Plus, yang aatu ini dibuat miring jadi sensasinya seperti terjun bebas.

3. Trampolin dan Kolam Renang Olimpik

slanik lampung selatan
Kolam renang di slanik lampung selatan

Tak semua waterpark memiliki bungee trampolin, lho! Inilah yang membuat Slanik Water Park di Lampung Selatan ini menjadi destinasi paling ideal bagi yang gemar berolahraga sambil berwisata. 

Di wahana bungee trampolin, meloncatlah setinggi-tingginya. Permainan tersebut akan membuat Anda mengalahkan rasa takut. Kalangan olahragawan atau profesional biasanya menggunakan alat ini untuk salto dan berputar di udara.

Puas melompat, saatnya pergi ke area kolam renang. Seperti yang kami utarakan sebelumnya, swimming pool ini sudah memenuhi standar olimpik. Baik kedaman dan luasnya telah diukur sesuai pedoman. Di sinilah tempat yang bagus untum mendinginkan badan setelah capek menjelajahi semua arena waterpark.

Fasilitas di Slanik Water Park

Fasilitas waterpark - image via naprilian/instagram
Slanik Waterpark memiliki fasilitas mumpuni yang letaknya tersebar di berbagai sudut dekat dari wahana. Semua fasilitas yang disediakan selalu dibersihkan secara teratur setiap hari senin dan sebelum waterpark dibuka. Tujuannya tentu agar steril dan higenis. Selain itu di sini ada juga:

- Tempat kuliner
- Gazebo
- 12 toilet/kamar mandi
- Kereta gantung
- Kolam renang
- Taman bermain
- Wahana berfoto
- Penjaga kolam
- Penyewaan ban
- Tempat parkir hingga 200 unit

Begitu juga dengan keamanan, terdapat kamera CCTV yang 24 jam memantau seluruh area. Anda dan keluarga bisa berlibur tanpa khawatir kehilangan barang karena petugas selalu stand by. Pada waktu tertentu, dihadirkan juga panggung hiburan di mana selebriti yang menghibur didatangkan dari ibukota Jakarta.

TMC

Halo, thank you for visiting our official site: travelingmedan.com -