MASIGNASUKA101
7168738000188950837

Keindahan Landak River Bukit Lawang di Kawasan Bahorok - TNGL

Keindahan Landak River Bukit Lawang di Kawasan Bahorok - TNGL
Add Comments
3/01/2019
travelingmedan.com - Kalau kamu butuh tempat camping keren di Sumut, sepertinya harus mengunjungi objek wisata di Kabupaten langkat bernama Landak River ini. Selain punya panorama alam Bukit Barisan, Sungai Landak juga dekat dengan sederet destinasi lainnya seperti Batu Katak dan Bukit Lawang.

Sungai Landak Bukit Lawang di kawasan Bahorok atau kerap juga dinamai Landak River ini sebenarnya sudah lama dibuka lho. Sejak dahulu, sungai Landak adalah salah satu tujuan wisata favorit turis mancanegara yang datang ke Langkat. Namun, tempat ini justru baru ramai dikunjungi wisatawan lokal beberapa waktu belakangan setelah viral di Instagram.

landak river bukit lawang

Highlight Sungai Landak Bukit Lawang

Debit air Sungai Landak Bukit Lawang tergolong tenang, aliran airnya juga cukup jernih. Suasananya aman dan nyaman karena jauh dari pemukiman warga, hanya ada beberapa homestay dan penginapan di Landak River sehingga cocok sekali untuk dijadikan tempat camping.

Karena lokasi Sungai Landak berada di wilayah konservasi Taman Nasional Gunung Leuser (TNGL), ekosistem dan vegetasi tumbuhan di sini benar-benar terjaga, sama seperti di Tangkahan. Terbukti dari padatnya pepohonan dan aneka tumbuhan lainnya yang ada di sekitar kawasan ekowisata Sumut ini.

dinding unik di landak river
Selain mandi-mandi, kegiatan seru lainnya di Sungai Landak Bukit Lawang adalah menelusuri aliran sungainya yang instagenic. Ada dinding bebatuan yang bentuknya unik lho. Jadi sinar matahari akan merembes masuk melalui lubang-lubang di bebatuan tersebut. Incaran banget nih bagi fotografer. Bukan cuma itu, kamu juga bisa melihat penduduk lokal yang memancing ikan-ikan kecil di Landak River.

sungai landak
Nah, spot camping di sini cukup banyak. Kamu bisa memilih untuk mendirikan tenda di tepi sungai yang berbatu atau naik ke area lebih tinggi lagi. Asyiknya lagi, tidak banyak nyamuk lho di Sungai Landak Bukit Lawang yang eksotis ini.
Baca juga: 7 Oleh-oleh Khas Medan
Rute ke Sungai Landak di Bukit Lawang dari Medan tidak terlalu jauh, perjalanannya hanya sekitar 3-4 jam. Tetapi, akses dari jalan raya ke lokasi belum memadai dan hanya bisa dilalui dengan menggunakan kendaraan roda dua.

Kamu juga bisa tonton Landak River di Video Berikut



Sobat traveler, jangan lupa nge-follow akun Instagram resmi Traveling Medan di @travelingmedan ya! (AN/TM)
TMC

Halo, thank you for visiting our official site: travelingmedan.com -