MASIGNASUKA101
7168738000188950837

Harga Tiket Masuk dan Fasilitas Kolam Renang Tirta Mas Water Park

Harga Tiket Masuk dan Fasilitas Kolam Renang Tirta Mas Water Park
Add Comments
3/02/2020
Kolam Renang Tirta Mas adalah fasilitas olahraga aquatik di Batang Kuis, Tanjung Morawa. Wahana water park di tempat tersebut sekaligus menjadikannya sebagai sarana wisata hiburan yang digemari oleh banyak orang.

Dilihat dari sudut pandang kesehatan, aktivitas berenang sering dikaitkan dengan pergerakan tubuh lantaran dianggap mampu membakar lemak. Pasalnya, ketika seseorang berenang maka setiap anggota badan, mulai dari kaki sampai kepala ikut bergerak.

Nah! Selain untuk mengeluarkan keringat, berwisata ke kolam renang yaitu Tirta Mas juga cukup menyenangkan lho! sambil cuci mata dan refreshing saat weekend. Buat rekan Traveling Medan yang sedikit boring dengan suasana kota, berkunjung ke tempat wisata air di Tanjung Morawa ini memang perlu diagendakan.

Highlight: Kolam Renang Tirta Mas Water Park Tanjung Morawa

Apalagi cuaca sepanjang tahun 2020 ini diprediksi bakal panas, tentu gerah kalau hanya berdiam di rumah. Memang sih bisa ke pantai, tetapi jarak Tanjung Morawa ke pesisir laut jaraknya cukup jauh. Tentu lebih bagus kalau bermain wahana air kan?

Biar makin komplit dan nggak penasaran lagi, yuk simak ulasan tentang Tirta Mas berikut!

Lokasi Kolam Renang Tirta Mas

Kolam renang murah yang memiliki sarana permainan water park ini terletak di Dusun II, Desa Bangun Sari, Tamora, Deli Serdang, Sumatera Utara. Telepon: 081376832859. Kalau punya aplikasi google map, tinggal ketikkan saja namanya yaitu Waterpark Tirta Mas Tanjung Morawa.



Nah, alamatnya bisa lebih jelas, kan? Rute dan penunjuk arah menuju ke lokasi juga digambarkan secara akurat. Supaya tidak dua kali kerjaan, kami sudah memasangkan peta di postingan artikel ini.

Sebagai tambahan info, posisi waterpark dan kolam renang hits di T. Morawa ini berada tepat di depan SMA 1. Nanti kalau sudah menemukan gang, terus saja arahkan kendaaraan sampai ke dalam. Jika sudah melihat gapura selamat datang, artinya sudah sampai di spot yang dinanti.

Tiket Masuk Kolam Renang Tirta Mas 2020

Pertanyaan paling penting adalah berapa biaya masuk ke water park di Tanjung Morawa ini. Tenang guys, nggak mahal lho. Biaya yang perlu dikeluarkan cuma sepuluh ribu rupiah.
Biaya Berenang di Tirta Mas
Jenis Karcis Hari Biasa Weekend
Tiket Masuk Rp10.000 Rp12.000 (sabtu) Rp15.000 (minggu)
Parkir Rp3.000 (motor) Rp5.000 (mobil) sama
Pondok gratis gratis
Biaya masuk dan penggunaan fasilitas di dalamnya tidak mengalami perubahan, dari tahun 2019 sampai sekarang masih tetap sama. Semenjak dibuka, kolam renang ini belum pernah mengadakan harga promo, kemungkinan besar karena harga yang ditawarkan sudah relatif murah.

*cost bisa saja berubah sewaktu-waktu tanpa notifikasi dari pengelola.

Jam Operasional

Operasional water park dan kolam renang dibuka mulai pukul delapan pagi dan tutup pukul lima sore.
Jam Operasional
Weekday Weekend
08:00 WIB 17:00 WIB
Kadang kala diadakan juga pentas hiburan musik sehingga jam buka diperpanjang.

Fasilitas Kolam Renang Tirta Mas

Kolam renang dan water park ini di seluruh areanya memiliki kelengkapan fasilitas yang sesuai dengan wisata olahraga air. Kendati harganya terbilang murah dan cocok untuk masyarakat menengah ke bawah, kenyamanan bagi pengunjung tetap diutamakan. Berikut fasilitas yang ada di sana:

- Gazebo
- Kamar mandi/ruang ganti
- Kantin
- Parkir
- Mushola
- Penyimpanan barang (loker)
- Penyewaan pakaian renang

Mau bawa makanan dari luar? bisa kok. Water park dan kolam renang di Tanjung Morawa ini tidak punya banyak peraturan. Bahkan tanpa menggunakan busana khusu renang juga diperbolehkan. Cuma satu saja nih yang penting, tetap jaga kebersihan ya.

Daya Tarik Kolam Renang Tirta Mas

Di tempat ini, semua kolam renang bertipe out door.

1. Kolam Renang

kolam renang tirta mas, destinasi wisata air - image: m.amin/google map
Tirta Mas menjadikan 3 buah kolam renang sebagai objek utama. Pembagiannya meliputi kolam khusus untuk anak-anak, kolam semi olimpik bagi orang dewasa dan paling disukai adalah zona water park yang dapat dinikmati oleh seluruh pengunjung tanpa batasan usia.

Letak kolam dibuat bersebelahan sehingga memudahkan pengunjung untuk berpindah tempat. Pun bagi orangtua, tentu akan lebih mudah memantau si kecil yang keasyikan bermain air. Meski kedalaman kolam hanyalah setinggi lutut.

Ukuran untuk kolam renang dewasa tentu lebih luas yakni 7x20 meter. Karena termasuk sarana olahraga out door, dianjurkan untuk melindungi kulit dengan memakai tabir surya ya. Biar pulang-pulang nggak gosong.

2. Water Park Mini

water park mini tanjung morawa
Penasaran bagaimana serunya bermain di zona water park Tirta Mas? Kita beri bocoran deh! Setelah melewati loket pembelian tiket, langsung saja menuju area taman air. Jangan lupa ganti pakaian ya, supaya basah-basahannya lebih seru dan bebas berekspresi.

Permainan air pertama yang wajib dicoba ialah water slide. Bisa sendiri atau ramai-ramai dengan teman. Meluncur dan ketinggian kemudian dihempaskan ke permukaan kolam yang jernih dan biru. Dijamin bakal teriak-teriak sangking bahagia.

Selanjutnya merasakan guyuran air dari tong yang airnya mengucur tiba-tiba. Permainan ini cocok untuk anak-anak. Tak hanya menawarkan keseruan, wahana ini juga bisa melatih kemampuan motorik balita. Sebenarnya masih banyak yang bisa dicoba, langsung saja deh ke sana.

3.Taman Bermain

dua buah kolam renang yang dapat dikunjungi di tirta mas
Jika matahari sedang terik-teriknya, silahkan memanfaatkan pondok untuk bernaung. Atau melakukan aktivitas seru yaitu mengunjungi taman bermain.

Dibandingkan tempat wisata di Tanjung Morawa lainnya, destinasi ini lebih asyik karena kita tak hanya datang untuk berenang saja. Jika melangkah ke area taman bermain, pengunjung akan menemukan seluncuran, kereta dan ayunan.

Baca Juga: Biaya Masuk Dogi Park Indrapura

Nah, tunggu apa lagi nih? yuk siapkan segera rencana berkunjung ke kolam renang dan water park di Tanjung Morawa.
TMC

Halo, thank you for visiting our official site: travelingmedan.com -