MASIGNASUKA101
7168738000188950837

Kolam Renang Tasbih - Harga Masuk dan Promo Tiket 2020

Kolam Renang Tasbih - Harga Masuk dan Promo Tiket 2020
Add Comments
4/30/2020
Kolam Renang Tasbih - Harga Masuk: Lokasi: Jalan Cycas Raya, Kelurahan Asam Kumbang, Kecamatan Medan Selayang, Komplek Perumahan Tasbi (peta lihat di sini) - Jam Buka: 06:00 - 19:00.
Uring-uringan di rumah dan bete sendirian, pasti pengen ngerasain yang segar-segar kan? Admin punya ide asyik nih! gimana kalau mengunjungi kolam untuk berenang yang berada di Komplek Perumahan Tasbi 1 dan 2, Medan saja?

Kolam Renang Tasbih adalah spot rekreasi buatan yang terletak sejajar dengan Setia Budi Country Club, sebelah selatan Kota Medan. Bukan harga masuk murah doang lho yang ditawarkan, tempat wisata ini pun memiliki beberapa jenis promo paket yang bisa dipilih pengunjung.
HIGHLIGHT: KOLAM RENANG TASBIH
Awalnya sih pengelola mengenalkan nama "Tasbi Swimming Club" kepada warga Medan. Tapi lambat laun pengunjung lebih familiar dengan sebutan kolam renang Tasbih. Bicara soal konsep, seperti waterboom mini dengan kolam menyerupai waduk.

kolam renang tasbi image via @restiperdana/google map
Dengan adanya member card, pengunjung semakin dimudahkan untuk bolak-balik berwisata ke kolam Tasbi. Terasa dapat angin segar kan buat yang hobi berenang? Keunggulan lainnya tak kalah menggiurkan di Tasbi Swimming Club adalah harga masuk yang selalu disesuaikan berdasarkan kategori tiket.

Yuk kita bahas satu per satu!

1. Harga Tiket Tasbi Swimming Club

Asyiknya, biaya masuk ke kolam renang Tasbi belum pernah mengalami kenaikan harga. Manajemen tetap konsisten dengan tarif pertama yakni sebesar 21 ribu rupiah untuk hari biasa. Untuk harga normal, rinciannya dapat dilihat pada tabel yang kami cantumkan di bawah.
HARGA PROMO KOLAM RENANG TASBI
Kategori/Jenis Weekday Weekend
Dewasa Rp21.000,- Rp26.000,-
Member Card Rp300.000/bulan -
Sedangkan bagi pengunjung yang ingin berenang secara rutin, disediakan 4 promo Tasbi Swimming Club yakni paket anak sekolah, keluarga, weekend dan member card. Promo ini berlaku hingga sekarang dan bisa didapatkan di loket pembelian tiket.

2. Tipe Kolam Renang di Tasbi Swimming Club

kolam renang tasbi harga masuk dan promo
kolam renang di komplek perumahan tasbi medan
Kolam renang Tasbi sendiri menempati area yang tidak terlalu luas. Namun, cukup memadai untuk sekedar rekreasi keluarga dan latihan renang. Ada beberapa kolam di sini yaitu kolam untuk dewasa dan kolam untuk balita. Masing-masing dibedakan sesuai kedalamannya saja.

Wisata air di Medan ini menyajikan kolam dewasa dan anak-anak. Ketinggian kolam anak-anak hanya 40 cm. Posisinya di sebelah kolam utama. Ukurannya tidak besar sehingga aman dan orangtua pun bisa melakukan pengawasan dari jarak jauh.

Kolam utama lebih sering dipakai pengunjung karena lebih fun. Jika pertama kali ke Tasbi, hal yang perlu kamu ketahui ialah kolam ini dangkal di bagian tepi tetapi jika berenang ke bagian tengah, areanya akan semakin dalam.

Didekorasi dengan cukup unik, pembatas air antar kolam dibuat seperti dinding sekat. Soal kebersihan tak perlu dikhawatiran. Hanya saja, kaporit atau pembersih airnya cukup tinggi apalagi jika kolam baru dibersihkan. Jika sedikit sensitif, selalu gunakan tabir surya dan kaca mata renang.

Di salah satu sudut, pancuran air yang tercurah menjadi spot paling difavoritkan untuk berfoto. Pun jembatan kecil yang melintang di atas kolam memberikan kesan tersendiri.

Baca Juga: Kaisar Waterpark Sidempuan

3. Jam Buka dan Fasilitas Pendukung

image via @puja_randina
Satu hal yang menarik di Tasbi Swimming Club yaitu pondok kecil atau gazebo yang cukup banyak didirikan di pinggir kolam. Selain untuk berteduh, fasilitas tersebut dapat digunakan pengunjung entah untuk makan atau minum usai lelah berenang.

Tersedia juga fasilitas yang umumnya bisa dijumpai di berbagai wisata air, meliputi bilik bilas, lapangan parkir kendaraan yang boleh dibilang sangat luas. Di luar dari yang disebutkan di atas, kamu juga bisa mencicipi makanan di kantin kecil dan menikmati beberapa buah wahana permainan.

Wisata air ini dibuka dari pukul 06 pagi dan nantinya tutup selepas sore tepatnya pukul 7 malam. Peraturan tersebut berlaku untuk seluruh pengunjung ya, baik untuk pemilik member card maupun tamu yang masuk dengan pembelian tiket normal.

4. Lokasi Kolam Renang Tasbih

Destinasi wisata air ini beralamat di Jalan Cycyas Raya, Komplek Perumahan Tasbi, Asam Kumbang, Medan Selayang, Sumatera Utara. Beberapa angkutan umum seperti 06 kuning dari arah Terminal Pinang Baris dapat digunakan untuk menuju lokasi.



Cuaca tropis di Medan memang sangat cocok untuk kegiatan berenang. Apalagi tatkala musim panas sedang berlangsung, bukan? Nah, di Tasbi Swimming Club kamu bisa memuaskan keseruan bermain wisata air dengan modal bajet murah.
TMC

Halo, thank you for visiting our official site: travelingmedan.com -