Belakangan, Kolam Renang Tirta Fun adalah salah satu tempat wisata di Tembung bertemakan air yang hits. Beragam pilihan aktivitas dan wahana bisa dilakukan pengunjung. Selain berolahraga, terdapat beberapa permainan yang wajib dicoba. Baik untuk anak-anak maupun dewasa.
HIGHLIGHT: KOLAM RENANG TIRTA FUNLantaran difasilitasi sangat lengkap, kolam renang yang berada di Tirta Fun Tembung ini pun selalu dibanjiri oleh pengunjung. Tidak hanya saat libur nasional atau weekend, wisatawan juga terlihat memadati tempat tersebut meski dibuka di hari normal. Sebagian asyik berenang dengan keluarga sebagian lagi nongkrong di cafe-nya.
Hampir setiap hari cuaca di Tembung dan Percut Sei Tuan selalu panas. Karenanya, warga kerap mencari tempat rekreasi air yang bikin segar luar dan dalam. Alternatifnya memang banyak, tetapi yang benar-benar komplit tentu ke kolam renang yang berada di Tembung.
Yuk, simak ulasan Traveling Medan tentang Kolam Renang Tirta Fun berikut yang kami sajikan secara detail meliputi info tiket, lokasi dan aktivitas wisata yang bisa kalian lakukan selama disana.
Lokasi Kolam Renang Tirta Fun
Tempat wisata ini berada di Jalan Pendidikan, Pasar 11, Tembung, Kelurahan Sumber Rejo, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kab. Deli Serdang, Sumatera Utara (20371). Jauh nggak ya dari rumah? kalian bisa estimasi sendiri melalui map berikut.Angkutan umum ke arah Tembung tidak semua sih sampai ke kolam berenang ini. Jadi sebelum naik ke dalam angkot, tanyakan dulu bang supir-nya, apakah lanjut ke Ps XI atau hanya belok di Rujak Simpang Jodoh saja. Kendaraan pribadi lebih recommended ya, karena kamu bisa tuh sekalian jalan-jalan di sekitar Tembung.
Harga Tiket Masuk Kolam Renang Tirta Fun
Pengunjung yang ingin bermain di kolam renang ini dibebankan tiket masuk yang relatif murah dan sangat terjangkau. Biayanya hanya dibanderol dua puluh ribu rupiah baik weekend maupun weekday.
Tiket Masuk Kolam Renang Tirta Fun
|
|
---|---|
Tiket Normal (Reguler) | Rp20.000 per orang |
Anak-anak di Bawah 1 Tahun | Gratis |
Biaya Parkir | Rp5.000,- |
Mengenai jam buka, kolam renang ini beroperasional dari pagi hari tepatnya pukul 08:00 dan tutup pukul 18:30 alias setengah tujuh malam. Karena dibuka setiap hari, kamu bisa mengunjungi tempat wisata keluarga ini saat musim libur.
Wahana di Kolam Renang Tirta Fun
Beberapa kelebihan Kolam Renang Tirta Fun merupakan keberadaan sarana permainan dan wahana yang seru untuk dinikmati oleh pengunjung dewasa maupun anak-anak, berikut diantaranya:1. Kolam Busa dan Wahana Air
![]() |
tirta fun adalah salah satu wisata kolam renang di tembung/google map |
Kalian bisa bermain busa bareng keluarga dengan aman karena sabunnya sendiri tidak akan perih saat mengenai mata. Nanti, larutan busa akan disemburkan ke arah kolam, tinggal menunggu di sana dan nikmati siraman busa tiada henti.
Tersedia juga seluncuran air di arena kolam utama yang panjangnya 24 meter. Tapi hanya ada 1 buah saja jadi pengunjung perlu antre. Agar semakin meriah, pengelola pun menawarkan permainan lain yaitu wahana ember tumpah dan air mancur di tengah kolam.
Meskipun versi mini, waterboom di Tembung ini dijaga ketat oleh karyawan. Di setiap garis kolam, seorang penjaga akan mengawasi para perenang dan memantau situasi. Sebab itu, kalian tidak perlu khawatir kalau belum tau betul cara berenang.
2. Berenang di 2 Buah Kolam Tirta Fun
![]() |
Kolam renang Tirta Fun di tembung foto eko suryadi negoro/google map |
Jika datangnya sendirian, langsung saja ke kolam renang untuk pengunjung dewasa. Ketinggiannya hanya sekitar 1,5 meter. Cocok banget tuh buat kalian yang sekedar ingin latihan renang sembari menambah kebugaran tubuh agar semakin atletis.
Usai puas berenang, saatnya menuju area pancuran yang akan memijit badan secara alami. Kesegaran airnya akan membantu kamu merefleksikan badan dari penatnya pekerjaan sehari-hari. Sensasi wahana air yang satu ini cukup memanjakan tamu.
Baca Juga: Danau Kelapa Gading, Taman Wisata Air di Kota Kisaran
3. Fasilitas Daya Tarik Lain
![]() |
kolam renang di percut sei tuan foto googlemap |
Soal fasilitas, disini disediakan tempat parkir yang luas untuk kendaraan roda dua maupun empat. Fasilitas pendukung lainnya seperti kamar bilas untuk ruang ganti, kamar mandi (toilet) dan cafe.
Saat masuk dan melintasi loket pembelian tiket, terdapat beberapa hewan peliharaan yang jinak. Hewan tersebut kadang dilepas untuk menemani tamu. Anak-anak tentu sangat suka bermain kucing sembari menunggu area kolam renang kosong.