MASIGNASUKA101
7168738000188950837

Gedung di Balai Kota Lama Medan Simpan 5 Hal Menarik

Gedung di Balai Kota Lama Medan Simpan 5 Hal Menarik
Add Comments
11/21/2022
Properti sejarah yang sekarang dijadikan Hotel Grand Aston City Hall sebagai D'Heritage Restaurant itu adalah Gedung Balai Kota Lama Medan. Adapun bangunan yang berada di perempatan jalan Raden Saleh tersebut merupakan hasil rancangan Eduard Cuypers.

Meski tidak dibuat larangan untuk mendatanginya, kini nongkrong di D'Heritage ialah satu-satunya cara untuk bisa masuk ke Gedung Balai Kota. Kecuali, investor yang memenangkan tender (hak guna bangunan) obyek wisata tempo dulu itu sudah habis limit.

Pengalaman berkunjung ke Gedung di Balai Kota Lama yang terletak di pusat kota Medan tersebut akan terasa berbeda. Pasalnya, kamu dapat menemukan 5 hal unik dan menarik berikut!

1. Bergaya Renaisans dan Eropa Klasik

balai kota lama medan
gedung di balai kota lama medan image via oloanhutabarat
Lokasinya yang sudah strategis sejak tempo dulu melatarbelakangi Belanda memilih lahan di Jalan Balai Kota sebagai tempat untuk mendirikan komplek perbankan bernama Gemeente - Huis. Pada masanya, daerah ini memang memiliki nilai tersendiri karena dikenal sebagai pusat bisnis dan ekonomi.

Untuk arsitektur, tampak jelas jika bangunan berukuran 12x12 meter yakni Gedung Balai Kota Lama tersebut menyerap gaya arsitektur renaisans romawi yang dipadukan dengan pola arsitektur Eropa klasik. Hal itu dapat dilihat dari ornamen atap yang unik dan jendela berukuran besar.

Walaupun tidak terlalu tinggi, bangunan yang pernah digunakan walikota Medan untuk kantor pemerintahan ini sama megahnya jika dibandingkan dengan Gedung Lonsum. Desainnya benar-benar menonjol dan memukau meski hanya dilihat dari jalan raya.

2. Sejarah

balai kota medan
sejarah image via indhie.com
Menyebut sejarah gedung Balai Kota Lama tidalah terlalu panjang. Dari beberapa sumber yang telah dikumpulkan Traveling Medan,  ternyata tujuan awal Balai Kota Lama dibangun justru untuk dibuat sebagai lokasi kantor De Javasche Bank (sekarang Bank Indonesia).
Tahun Bersejarah
1908 Dibangun Fermont dan Hulswit
1923 Dibangun ulang oleh Eduard Cuypers
1590 Mulai dipakai oleh Pemko Medan
Setelah kolonial tak lagi berkuasa, aset tersebut otomatis menjadi milik Pemprovsu. Kekurangan sarana pun membuat Pemko Medan memanfaatkan ruangan di gedung itu sebagai kantor kerja walikota beserta stafnya, berturut-turut selama dua belas periode. Mulai 1590 hingga terakhir digunakan tahun 1990.

3. Interior dan Eksterior

isi di dalam gedung balai kota lama - image via michelle liu, irene junita
Gedung dengan lantai 1 ini mengadaptasi desain interior klasik, bahkan ketika berada di dalamnya, seisi ruangan menyajikan atmosfir ala Eropa. Meski minimalis, tapi ruangan bergaya abad ke-19 tersebut sudah menerapkan sirkulasi udara yang mumpuni.

Interiornya tak didekorasi berlebihan. Hanya ada beberapa lampu hias kristal yang menggantung indah. Dipajang juga beberapa foto tempo dulu di bagian dinding. Kalau lagi di dalam, kita bisa memandangi lugas ke arah Merdeka Walk dari pintu Gedung Balai Kota Lama, lho!

Beralih ke luar ruangan, jika mendongkak ke atas, maka di bagian paling puncak gedung bertengger sebuah lonceng klasik. Benda unik itu diberikan saudagar kaya raya yang punya andil besar. Profilnya dapat kamu lihat di: Keindahan Rumah Tjong A Fie.

4. Indah dan Vintage

gedung balai kota lama
dilihat dari tepi jalan raya
Keindahan gedung Balai Kota Lama yang vintage adalah alasan utama wisatawan tertarik menyinggahi pesona bangunan tua itu. Terutama bagi mereka yang menginap di Hotel Grand Aston, kongkow di sana tentulah menjadi kebanggaan tersendiri.

Lantaran menawarkan keindahan khas bangunan tua, tempat di inti kota Medan yang sebaris dengan Jembatan Titi Gantung ini, sering pula dipakai para fotografer untuk mengambil foto pre-wedding. Tak cuma elit, gambar yang didapat tentunya terkesan elegan ala Eropa.

Lantas, hal apa saja yang tersimpan di gedung Balai Kota Lama ini? Selain yang sudah disebutkan sebelumnya, ada 2 tambahan lain, yaitu: sebagai jejak historis terbentuknya Pemko Medan sejak 1 Juli 1590 silam dan juga spot titik '0' km kota Medan.



Gampang sih kalau kamu mau menengok langsung gedung ini, sebab lokasinya sendiri tak terlalu jauh dari pusat kota yaitu di Jalan Balai Kota No 1 Medan, Sumatera Utara. Aksesnya tentu mudah, bisa menggunakan angkutan umum atau jalan kaki.
TMC

Halo, thank you for visiting our official site: travelingmedan.com -